https://tulungagung.times.co.id/
Olahraga

Piala Asia U-17, Kesiapan Fisik dan Mental Jadi Kunci Timnas Indonesia Lawan Kuwait

Rabu, 23 Oktober 2024 - 11:23
Piala Asia U-17, Kesiapan Fisik dan Mental Jadi Kunci Timnas Indonesia Lawan Kuwait Penyerang Timnas Indonesia U-17, Alberto Hengga siap menghadirkan kejutan pada laga pembuka kualfikasi Piala Asia U-17 2025 melawan Kuwait, (foto: PSSI)

TIMES TULUNGAGUNG, JAKARTA – Pelatih Timnas Indonesia U-17, Nova Arianto, menegaskan kesiapan timnya menjelang laga perdana Kualifikasi Piala Asia U-17 2025 melawan Kuwait, yang akan digelar di Stadion Al Ahmadi, Kuwait, Rabu, 23 Oktober 2024 malam nanti.

Menghadapi tim tuan rumah, Nova tetap tenang dan fokus pada kesiapan fisik serta taktik, hasil dari uji coba yang dilakukan di beberapa negara. Ia optimis Timnas Indonesia U-17 siap menghadapi semua pertandingan di Grup F.

“Kondisi fisik pemain sangat bugar, dan saya berharap mereka bisa memahami apa yang sudah kami rencanakan. Performa maksimal sangat penting untuk mendapatkan hasil positif melawan Kuwait,” ujar Nova seperti dikutip dari situs PSSI.

Selain fisik dan taktik, Nova juga memperhatikan mentalitas pemain. Ia meminta agar para pemain Garuda Muda tetap fokus dan mampu mengendalikan emosi, terutama menghadapi tekanan di lapangan yang mungkin muncul, termasuk provokasi dari lawan.

“Kuwait adalah tim tuan rumah, jadi kami harus waspada. Saya meminta pemain tetap sabar dan tidak mudah terpancing emosi karena tensi pertandingan akan tinggi,” jelas Nova.

Ia menambahkan bahwa suasana tim saat ini sangat positif. Para pemain Timnas Indonesia tampak menikmati setiap sesi latihan dan Nova berharap suasana ini dapat terbawa hingga ke pertandingan nanti. "Pemain sangat enjoy dalam sesi latihan. Saya harap energi positif ini terus berlanjut saat menghadapi laga besok," ujarnya.

Di sisi lain, penyerang Timnas Indonesia U-17, Alberto Hengga, juga mengungkapkan rasa optimisnya menjelang pertandingan. Hengga menegaskan bahwa skuad Garuda Muda siap menghadapi tantangan besar melawan Kuwait. Menurutnya, persiapan yang matang selama training camp di Bali, serta serangkaian uji coba, telah membentuk kekuatan fisik, mental, dan taktik yang solid dalam tim.

“Kami sangat ingin lolos ke putaran final Piala Asia U-17 2025 di Arab Saudi. Semua persiapan yang kami jalani membuat saya yakin kami siap untuk laga melawan Kuwait. Fisik, mental, dan taktik sudah kami kuasai,” tegas Hengga.

Dengan motivasi tinggi dan persiapan matang, Alberto Hengga dan seluruh pemain Timnas Indonesia berharap dapat meraih hasil maksimal pada pertandingan perdana Kualifikasi Piala Asia U-17 2025 melawan Kuwait yang krusial ini. 

Jadwal pertandingan Timnas Indonesia U-17 kualifikasi Piala Asia 2025
 
 1. Indonesia vs Kuwait (Rabu, 23 Oktober 2024)
 - Stadion: Al Shabab SC Stadium, 21.30 WIB

 2. Kepulauan Mariana Utara vs Indonesia (Jumat, 25 Oktober 2024)
 - Stadion: Al Shabab SC Stadium, 21.30 WIB
 
3. Australia vs Indonesia (Minggu, 27 Oktober 2024)
 - Stadion: Al Shabab SC Stadium, 21.30 WIB
 
Semua pertandingan Timnas Indonesia akan dsiarkan secara langsung oleh RCTI dan Live streaming: Vision+. (*)

Pewarta : Antara
Editor : Wahyu Nurdiyanto
Tags

Berita Terbaru

icon TIMES Tulungagung just now

Welcome to TIMES Tulungagung

TIMES Tulungagung is a PWA ready Mobile UI Kit Template. Great way to start your mobile websites and pwa projects.